Apakah Yesus As Mengangkat Paulus Menjadi Murid?

KISAH PARA RASUL

Kis 9:4 Ia rebah ke tanah dan kedengaranlah olehnya suatu suara yang berkata kepadanya: “Saulus, Saulus, mengapakah engkau menganiaya Aku?”

 
Kis 9:5 Jawab Saulus: “Siapakah Engkau, Tuhan?” Kata-Nya: “Akulah Yesus yang kauaniaya itu.
Pernahkah umat Kristen memperhatikan ayat sederhana diatas?. Ayat diatas menceritakan bahwa Paulus mendengar suara Yesus. Yang menjadi pertanyaan, mengapa Paulus menjawab : “Siapakah Engkau, Tuhan?”. Perhatikan baik-baik. Cobalah kita pahami kalimat ini “Siapakah Engkau, Tuhan”?.

Yang menjadi pertanyaan adalah :


  • Bagaimana Paulus tahu yang memanggilnya adalah Tuhan?. Bukankah Tuhan tidak bisa didengar dan dilihat (Yohanes 5:37)?. Seandainya suara Tuhan bisa di dengar pun, bagaimana Paulus tahu yang memanggil adalah Tuhan? 
  • Paulus berkata “Siapakah Engkau, Tuhan”?. Kata “Tuhan” seolah-olah mengandung arti bahwa Paulus sudah tahu yang didepannya adalah Yesus. lihat Kis 9:1 Sementara itu berkobar-kobar hati Saulus untuk mengancam dan membunuh murid-murid Tuhan. Ia menghadap Imam Besar, . Tentu maksud “Tuhan” disini adalah Yesus.  Lalu Tuhan yang mana lagi yang ditanyakan Paulus?
  • Bukankah Paulus belum pernah bertemu Yesus?. Jadi bagaimana cara Paulus menganiaya Yesus? 



  • Dari Kisah Para Rasul 9:5, meloncat ke 9:6 . Demikianlah bunyi ayat Kisah Para Rasul 9:6
    Kis9:6 Tetapi bangunlah dan pergilah ke dalam kota, di sana akan dikatakan kepadamu, apa yang harus kauperbuat.” 
    Di awal ayat ada kata “Tetapi”, apakah anda menemukan korelasi antara ayat 9:5 dengan 9:6?. Sepertinya ada suatu pembicaraan yang terputus (hilang) antara ayat 9:5 dengan 9:6. Apakah kalimat yang seharunya menjadi penghubung dengan kata “Tetapi” tersebut?
    Di ayat Kisah Para Rasul 9:15-17 dikatakan bahwa Yesus telah memilih Paulus sebagai orang Pilihan untuk menyampaikan firmannya.
     
    9:15-17 Tetapi firman Tuhan kepadanya: “Pergilah, sebab orang ini (Paulus) adalah alat pilihan bagi-Ku untuk memberitakan nama-Ku kepada bangsa-bangsa lain serta raja-raja dan orang-orang Israel.Aku sendiri akan menunjukkan kepadanya, betapa banyak penderitaan yang harus ia tanggung oleh karena nama-Ku.”Lalu pergilah Ananias ke situ dan masuk ke rumah itu. Ia menumpangkan tangannya ke atas Saulus, katanya: “Saulus, saudaraku, Tuhan Yesus, yang telah menampakkan diri kepadamu di jalan yang engkau lalui, telah menyuruh aku kepadamu, supaya engkau dapat melihat lagi dan penuh dengan Roh Kudus.”

    Sekali lagi perhatikanlah ayat diatas, bukankah Yesus belum pernah bertemu dengan Paulus?, lalu siapa yang mengatakan ayat diatas?.


    Kisah Para Rasul 9:1-3 merupakan ayat dimana Paulus dengan kuasa Imam akan membasmi pengikut Yesus di Damsyik. Lalu tiba-tiba di ayat Kisah Para Rasul 9:4-5 / 15-17 (lihat di awal artikel di atas), Yesus memilih Paulus dengan suara ghaibnya. Lalu atas alasan apa pengangkatan ini????. 


     Tidak ada suatu kronologis cerita bahwa Paulus bertobat sebelumnya dan melakukan banyak kebajikan atas nama Yesus. Tetapi langsung dipilih menjadi seorang pilihan oleh Yesus. Suatu pemilihan dengan alasan yang aneh. Betulkah Yesus melakukan hal ini?. Atau ini hanya ayat rekaan Paulus saja. Dibawah ini merupakan salah satu lagi mengenai ayat Paulus yang aneh :
    1 Korintus 11:14 Bukankah alam sendiri menyatakan kepadamu, bahwa adalah kehinaan bagi laki-laki, jika ia berambut panjang,


    Tentunya Paulus sadar bahwa gurunya itu berambut panjang, jadi bukankah ini namanya penghinaan?. Bagaimana mungkin Yesus memilih Paulus untuk menjadi orang pilihan?. Atas dasar alasan apa?. Atas dasar pertobatan apa yang dilakukan Paulus?. Dibawah ini adalah ayat buatan Paulus yang sangat terkenal :

    Tetapi jika kebenaran Allah oleh dustaku (Paulus) semakin melimpah bagi kemuliaan-Nya, mengapa aku (Paulus) masih dihakimi lagi sebagai orang berdosa? (Roma 3:7)

    Tidak ada komentar

    Posting Komentar